Menanamkan Rasa Cinta Tanah Air, Danramil 1407-21/Palakka IRUP Upacara di UPT SMPN 1 Palakka

PALAKKA,pemburuberita.com – Uparaca bendera merah putih setiap hari senin di setiap sekolah dan instansi di Kabupaten bone bahkan seluruh Indonesia sudah menjadi ketentuan yang dilaksanakan setiap hari senin selama tidak ada hambatan bersifat urgen.

Pelaksanaan upacara bendera sang merah putih di SMPN 1 Palakka kali ini tidak dipimpin kepala sekolah, tapi seorang Danramil palakka menjdi Inspektur upacara (IRUP) pada hari senin tanggal 26/5/2025 lalu.

Tujuan Danramil Palakka menjadi IRUP di SMPN 1 Palakka sebagai bentuk kolaborasi untuk menyatukan warga sekolah dengan TNI, dan juga sebagai bukti cinta tanah air bangsa dan Negara.

Danramil Kecamatan Palakka Kapten Inf. Darlisa dalam sambutannya yang mengatakan, kedatangan kami di SMPN 1 Palaka ini, adalah salah satu bentuk silaturahmi antara TNI dengan warga sekolah khususnya kepada siswa siswi agar bisa menyatu dengan kami sebagai bukti cinta kasi sayang kita kepada tanah air.

“Anak anakku sekalian yang saya banggakan, pada kesempatan upacara hari ini, saya mengucapkan rasa hormat dan bangga kepada seluruh anak-anakku, adik-adik kita dan bapak ibu sekalian sudah melaksanakan upacara dengan nikmat, dan ini sebagai bukti cinta kasi sayang kita kepada tanah air, kepada negeri kita dan bangsa dan negara.”Ujarnya Danramil Palakka.

Begitu juga yang dikatakan Kepsek H. Andi Rustang,S.Pd.,M.Pd, bahwa kedatangan Danramil Palakka di sekolah kami, rasanya upacara bendera kali ini bernuansa nikmat dan suasana lain karena kita yang menjadi IRUP adalah seorang TNI.

“Saya ucapkan terimakasih kepada Danramil Palakka bisa meluangkan waktunya untuk secara bersama sama kita bisa laksanakan upacara bendera sang merah putih dengan suasana nikmat dan menyenangkan.” Ucap Kepsek H. Andi Rustang,S.Pd.,M.Pd. (DAR).

 

admin

PT. MEDIA PEMBURU BERITA SK Menteri Hukum & HAM AHU: 0031538.AH.01.01.TAHUN 2019 Nomor Induk Berusaha (NIB): 9120000780489 NPWP PERUSAHAAN : 91.916.307.1-808.000 DIREKTUR UMUM; ISKANDAR

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *